Searching...
Jumat, 06 April 2012

Sensasi Baru Dalam Memberi Kado

Tampilan Depan www.fokado.com 
fokado.com - Ada banya definisi dari arti sebuah kado, ada yang mengatakan kalau kado dapat melakukan apa yang tidak bisa manusia lakukan, ucapkan, atau bahkan meminta maaf. Kado selalu memberi kesan perdamain, dapat menyatukan yang tercerai-berai dan dapat mendatang kecintaan dan perdamain. Kado punya magis yang tak dapat dinalar dengan pikiran manusia, kadang terlihat sederhana bagi kita, tapi istimewa bagi orang lain.

Kado tidak selalu berbentuk benda yang bisa dipajang, tapi pemaknaan kado melintas jauh dari pemaknaan yang dipikirkan banyak masyarakat selama ini. Kado adalah sesuatu yang bisa dirasa, dikenang dan dinikmati. Oleh karena itu kado menjadi sesuatu yang berharga, kado kalau hadir dalam rumah tangga ia dapat menambah kecintaan antar suami istri sehingga dapat memperbaharui ruh rumah tangga dan menghilangkan perselisihan yang sebelumnya mulai meruncing.

Berangkat dari filosfi kado yang begitu dalam pemaknaannya, sebuah website hadir yang inten dalam urusan kado. Nama perusahaannya Fokado, perusahaan penyedia jasa dimana orang bisa membeli kado untuk orang lain dalam bentuk experience-experience yang unik dan berkesan. Intinya tidak terfokus pada kado benda mati yang hanya dipajang dalam kamar.

Inovasi Fokado masih terbilang baru di Indonesia, mengingat persepsi masyarakat Indonesia tentang kado masih seputar pemberian berbentuk benda dan makanan. Di Fokado, pelanggan akan diberikan aneka kado yang bisa dipilih, seperti golf, diving, kegiatan yang sudah menjadi hobi client-nya. Inilah uniknya Fokadi, hadiah yang bentuk pengalaman.

Kado-kado yang tersaji di Fokado tentunya bisa bisa diberikan kepada pasang anda, teman kerja anda, patner bisnis, dan lain sebagainya. Kado yang ada di Fokudo pilihannya cukup variatif dan bisa menjangkau kelas menengah hingga kelas atas. Bagusnya lagi, di Fokado tidak terfokus pada orang-orang yang akan diberi hadiah, tapi pelanggan juga menikmati sendiri hadiah-hadiah yang tersaji di Fokado.

Meski masih versi beta, tapi Fokado sudah banyak memberi pengalam bagi pelanggannya, beberapa pelanggannya menggunakan website Fokado (jasa Fokado) untuk membelikan kado untuk orang lain, beberapa juga untuk dipakai sendiri mencoba experience-experience yang ada. Veri beta ini masih dalam tahap pengembangan, tapi sudah menerima order pelanggan.

Kalau bicara tampilan Fokado sudah cukup bagus dan elegan, loadingnya pun cepat meski websitenya didominasi gambar. Versi beta ini sudah disupport banyak perusahaan besar seperti Bank BCA, media cetak seprti Seputar Indonesia, dan media online seperti DailySocial, dan masih banyak lagi yang lainnya. Ini penting juga untuk meyakinkan pelanggan menggunakan jawa Fokado. Juga sebagai betuk keseriusan Fokado untuk terjun kepersaingan starUp lokal yang semakin terjal ini.

Akhri kata, sesuai semboyan Fokado "give something different" kedapa orang-orang yang anda anggap penting. Jika selama ini anda hanya terpaku pada hadia yang kaku layaknya kebanyak masyarakat lainnya, maka tak ada salahnya memakai jasa Fokado untuk memberikan kesan berbeda, kesan mewah, dan kesan yang mungkin tak terlupakan meski hadiah itu tidak perjang di kamar.

2 comments:

  1. wah pertamax nih mas ... :D

    Tunggu kunjungan baliknya di http://yori-comp.blogspot.com

    BalasHapus
  2. y terima kasih atas kunjungannya

    BalasHapus

 
Back to top!